Merupakan profesor bidang hukum internasional dari Universitas Padjajaran. Pendidikan tingginya dimulai dengan S1 di Universitas Padjajaran serta S2 dan S3 di Monash University. Sejak 2019 hingga saat ini beliau menjabat sebagai editor in chief di Padjajaran Journal of International Law. Selain itu, sejak 2024 beliau diamanati untuk menjadi Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah.